SIAGAINDONESIA.ID Tiga atlet panahan Sentra Latihan Olahragawan Muda Potensial Nasional (SLOMPN) Unesa akan terjun di His Open Malaysia Championsip 2023.
Mereka optimis bisa meraih hasil maksimal dalam event internasional pertama tersebut.
“Kita sih optimis, karena biasanya jarak jauh sekarang jarak pendek di nomor 30 meter,” kata pelatih panahan SLOMPN Unesa Raffi Ramadhan ketika dikonfirmasi.
Dia mengatakan, akan membawa tiga atlet untuk terjun di event tersebut. Mereka diturunkan karena secara fisik dan mental sudah siap, untuk berlaga di event tersebut. Menurut dia, ketiga atlet yang bawa sangat stabil dan dalam keadaan top performance.
‘Syabilla dan Zahayr memang sudah bagus belakangan ini, karena mereka bisa meningkatkan penampilan. Dari berbagai event juga stabil prestasinya,” tambahnya.
Meski optimisa bisa meraih hasil maksimal, Raffi menegaskan tidak mencanangkan target tertentu kepada anak asuhannya. Menurut dia, yang terpenting adalah pengalaman dan jam terbang, sehingga mental dan fisik pemain bisa terbentuk secara maksimal.
“Tidak terlalu banyak target, yang penting main maksimal dan punya pengalaman bertanding,” tambahnya.
Dikatakan dia, sejak jauh hari memang sudah mempersiapkan event tersebut. Mereka juga sering berlatih dengan jarak pendek, untuk persiapan perlombaan.
“Kita sudah persiapkan jauh jauh hari untuk individual. Kalau jaraknya nomor 30 meter,” tegasnya.
Menurut dia, nantinya Syabilla Cs akan banyak bersaing dengan atlet mancanegara, terutama di Asia Tenggara. Dia berharap progress para atlet terus menunjukkan tren positif, dan mental mereka semakin terasah. @prs/sir