SIAGAINDONESIA.ID Dalam suasana bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, Panglima Kostrad, Letjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT melaksanakan kunjungan kerja dan safari Ramadhan di Brigif 17/SBB. Kegiatan ini turut didampingi oleh Ketua Persit KCK Gabungan Kostrad, Ibu Ira Fadjar, serta jajaran dari Makostrad dan Divif 1 Kostrad, Rabu (5/3/25).
Dalam kesempatan tersebut, Pangkostrad menerima paparan dari Danbrigif 17/SBB mengenai perkembangan satuan serta program yang tengah berjalan. Usai menerima paparan, Pangkostrad beserta rombongan, yang didampingi oleh Danbrigif 17/SBB, melakukan peninjauan ke beberapa proyek pembangunan yang sedang berlangsung, termasuk pembangunan rumah prajurit dan lapangan sepak bola.
Selain itu, rombongan juga mengunjungi asrama Brigif 17/SBB, Yonkav 1/BCC, dan Kikavtai 1/ESC untuk melihat kondisi serta fasilitas yang digunakan oleh para prajurit.
Jelang waktu berbuka, Pangkostrad beserta rombongan mengikuti buka puasa bersama dengan seluruh prajurit, anggota Persit, serta anak yatim. Momen kebersamaan ini kemudian dilanjutkan dengan pengarahan kepada prajurit di lapangan Ground Training Brigif 17/SBB.
Dalam amanatnya, Pangkostrad menekankan pentingnya profesionalisme dan kedisiplinan dalam setiap tugas yang diemban prajurit. Beliau mengingatkan agar seluruh prajurit Kostrad selalu berpegang teguh pada perintah hariannya, yaitu: Jangan ragu untuk melaksanakan tugas, Jadilah insan yang bersyukur dan setia, Kita harus beretika dan berlogika dalam melaksanakan tugas, Jadikan kemenangan sebagai tradisi, Pantang berbuat pelanggaran, Pedomani Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI.
Kunjungan kerja dan safari Ramadhan ini tidak hanya memperkuat hubungan antara pimpinan dan prajurit, tetapi juga menjadi ajang untuk mempererat kebersamaan dalam semangat pengabdian kepada bangsa dan negara.