SIAGAINDONESIA.ID Pasca lebaran Idulfitri, masyarakat Indonesia selalu melaksanakan acara halal bihalal, dan hal ini merupakan salah satu budaya saling memaafkan dalam perayaan Idul Fitri.
Seperti diketahui Halal bihalal adalah salah satu tradisi di negara-negara yang memiliki penduduk mayoritas umat muslim, khususnya yang ada di Indonesia, Ini merupakan refleksi ajaran Islam yang menekankan sikap persaudaraan, persatuan, dan saling memberi kasih sayang, serta maaf-memaafkan pada hari Lebaran. Lebaran adalah pesta kemenangan umat Islam yang selama bulan Ramadhan telah berhasil melawan berbagai nafsu duniawi.
Universitas Maarif Hasyim Latif (UMAHA) Sidoarjo dibawah naungan Yayasan Pendidikan dan Sosial Maarif (YPM) Sepanjang mengadakan Halal bihalal bersama keluarga besar YPM. Acara berlangsung di Grha anugerah Gusti 2 dan dihadiri oleh Dzuriyah pendiri YPM dan segenap keluarga besar YPM yang terdiri dari guru, staf, dosen dan tenaga kependidikan beserta karyawan.
Halal bihalal yang rutin diadakan setiap tahun setelah perayaan Idul Fitri ini, menjadi media bagi UMAHA untuk meningkatkan hubungan baik dengan civitas academica. Selain itu, moment Halal bihalal juga menjadi ajang bagi keluarga besar YPM untuk saling memaafkan.
ketua Yayasan Ir. Ahmad Makki MT. Dalam sambutannya, mengatakan ” kami atas nama pribadi, dan atas nama ketua yayasan mengucapkanTaqobbalallahuminna waminkum Taqobbal Yakariim, mohon maaf lahir dan batin,. Semoga seluruh amal ibadah kita selama tahun tahun kemarin diterima oleh Allaah SWT. dan diampuni segala dosa kita dan semoga masih diberi kesempatan untuk berjumpa dengan Romadhon dengan baik dan sehat walafiat.”ucapnya, ketika memberikan sambutan didepan para undangan yang hadir di acara tersebut, sabtu(12/3/2025)
Sementara itu, hal senada juga disampaikan oleh KH. Abdul Qoyyum Manshur pengasuh ponpes An- Nur Lasem Rembang. Gus Qoyyum dalam Mauidhoh hasanahnya lebih banyak berpesan kepada kaum wanita agar terus mendukung perjuangan suami dan memberikan manfaat untuk suami berjuang dijalan Allaah. “kekuatan dan pengaruh wanita itu luar biasa untuk kaum laki laki. Maka dari itu terus dukung dan dan berilah pengaruh positif agar suami tetap berjuang dijalan Allaah.” pesannya.
Setelah mauidhoh hasanah, Gus Qoyyum pun menutup acara Halal bihalal tersebut dengan doa, dan seperti tradisi halal bihalal tahun-tahun sebelumnya, segenap civitas academica secara bergiliran saling bersalaman dengan dzuriyah dari KH, Munir Hasyim Latif pendiri YPM.(*)