SIAGAINDONESIA.ID Pentingnya disiplin dan kepatuhan terhadap aturan dalam kehidupan prajurit. Dalam arahannya kepada seluruh personel, beliau menekankan bahwa kedisiplinan merupakan fondasi utama dalam menjaga profesionalisme dan kesiapan satuan, demikian yang ditegaskan Komandan Batalyon Infanteri 320/Badak Putih Mayor Inf Erly Merlian, S.I.P, saat berikan pengarahan dalam Jam Komandan, Sabtu ( 22/3/25).
Dalam kesempatan tersebut, Komandan Yonif 320/Badak Putih menyampaikan, bahwa setiap prajurit harus memiliki kesadaran tinggi untuk menaati peraturan yang telah ditetapkan serta menghindari berbagai bentuk pelanggaran.
“Sebagai prajurit, kita harus menjadi contoh dalam hal kedisiplinan. Taat aturan bukan hanya kewajiban, tetapi juga cerminan dari integritas dan loyalitas kita terhadap negara dan satuan yang kita cintai,”ujarnya.
Beliau juga mengingatkan bahwa segala bentuk pelanggaran disiplin, baik ringan maupun berat, dapat berdampak buruk bagi individu maupun citra satuan. Oleh karena itu, beliau mengajak seluruh prajurit untuk selalu menjaga sikap profesional, bertanggung jawab serta memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi dalam menjalankan tugas.
Dengan adanya arahan ini, diharapkan seluruh prajurit Badak Putih semakin memahami dan mengamalkan nilai-nilai disiplin dalam kehidupan sehari-hari, baik di lingkungan satuan maupun dalam pelaksanaan tugas operasi.