SIAGAINDONESIA.ID Dalam upaya meningkatkan disiplin dan keselamatan berkendara, Brigif 14/Mandala Yudha menggelar pemeriksaan kendaraan dan kelengkapan surat-surat bagi seluruh personel, Kamis (6/2/25).
Kegiatan yang berlangsung di Mako Mandala Yudha ini dipimpin oleh tim Staf Intel dan Regu Provos Brigif 14/Mandala Yudha. Pemeriksaan meliputi kelengkapan kendaraan seperti spion, lampu, serta kondisi fisik kendaraan, sekaligus pengecekan surat-surat penting seperti SIM, STNK, dan KTA personel.
Kasi Intel Brigif 14/Mandala Yudha Kapten Inf Robert menegaskan, bahwa pemeriksaan ini bertujuan untuk mencegah pelanggaran dan meminimalisir risiko kecelakaan lalu lintas, terutama bagi personel yang menggunakan sepeda motor dan kendaraan roda empat.
“Keselamatan berkendara adalah tanggung jawab bersama. Kegiatan ini akan rutin dilakukan untuk memastikan setiap personel patuh terhadap aturan dan siap menjadi contoh dalam berlalu lintas,”ujarnya.