SIAGAINDONESIA.ID Dalam rangka meningkatkan kesiapan dan profesionalisme prajurit, Komandan Kodim 1702/Jayawijaya Letkol Arh Reza Ch. A. Mamoribo, S.E., M.Han mengambil Jam Komandan yang berlangsung di lapangan apel Makodim 1702/Jayawijaya, Kamis (6/3/25).
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan arahan sekaligus mengevaluasi kesiapan prajurit dalam menghadapi tugas-tugas ke depan.
Dalam arahannya, Dandim menekankan pentingnya disiplin, loyalitas, serta kesiapsiagaan dalam menjalankan tugas-tugas kewilayahan. “Sebagai prajurit TNI, kita harus selalu siap dalam segala kondisi, baik dalam tugas operasi maupun dalam mendukung kesejahteraan masyarakat,”tegas Dandim.
Selain itu, beliau juga mengingatkan tentang pentingnya menjaga kesehatan, kekompakan, serta meningkatkan kemampuan baik secara individu maupun satuan. “Latihan yang terus-menerus dan semangat kebersamaan adalah kunci utama dalam menjaga profesionalisme kita sebagai prajurit TNI AD,”ujarnya.
Kegiatan Jam Komandan ini juga menjadi sarana komunikasi antara pimpinan dan anggota untuk menyampaikan aspirasi serta kendala di lapangan. Diharapkan, melalui kegiatan ini, soliditas dan kesiapan operasional Kodim 1702/Jayawijaya semakin meningkat dalam mendukung tugas pokok TNI AD.