SIAGAINDONESIA.ID Sebagai upaya meningkatkan mutu pengelolaan pendidikan, Universitas Wijaya Putra (UWP) menjalin kerjasama untuk meningkatkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Langkah tersebut tidak dapat dilaksanakan secara mandiri, namun harus melalui kolaborasi dengan dunia industri maupun dengan perguruan tingggi lainnya yang lebih ternama.
Berkaitan dengan itu, UWP telah menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan 5 (lima) perguruan tinggi ternama di Indonesia yakni Universitas Trisakti, Universitas Gunadarma, Universitas Tarumanagara, Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya, dan President University.
Pelaksanaan MoU itu sendiri dilaksanakan di Universitas Esa Unggul, Jakarta bersamaan dengan penyelenggaraan Rapat Kerja Nasional II (Rakernas II) Asosiasi Badan Penyelenggara Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Asosiasi BP PTSI) pada Selasa, (16/7/2024). Penandatanganan MoU ini dilakukan antara Rektor UWP dengan masing-masing pimpinan perguruan tinggi tersebut.
Rektor UWP Budi Endarto menerangkan bahwa MoU ini bertujuan untuk menjalin kerjasama dalam bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi, antara lain yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Sebagai tindaklanjut MoU tersebut, masing-masing perguruan tinggi akan melakukan pertukaran mahasiswa dan dosen untuk mengembangkan kurikulum pada program studi serta penyelenggaraan seminar, workshop, publikasi ilmiah, dan konferensi bersama.
“MoU ini akan membuka peluang bagi UWP untuk belajar dan berbagi pengalaman dalam berbagai bidang. UWP dan beberapa perguruan tinggi tersebut berkomitmen untuk menjalin kerjasama dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan tinggi di Indonesia. Kerjasama ini diharapkan dapat menghasilkan manfaat yang nyata bagi masing-masing perguruan tinggi dan masyarakat luas,” kata Budi.
Budi menambahkan bahwa penandatanganan MoU ini merupakan langkah awal dari kerja sama yang akan dilakukan oleh UWP dan beberapa perguruan tinggi tersebut.
“Selanjutnya akan diupayakan kerjasama sejenis dengan beberapa perguruan tinggi asing. Melalui kolaborasi baik dengan perguruan tinggi nasional maupun perguruan tinggi asing diharapkan dapat mempercepat akselerasi pertumbuhan UWP di masa-masa yang akan datang,” demikian Budi.@