SiagaIndonesia.id, Banyuwangi – KH Ali Makki Zaini meyakinkan segenap pendukungnya untuk memenangkan kontestasi Pemilihan Bupati (Pilbup) dan Wakil Bupati Banyuwangi tahun 2024.
Gus Makki yang juga Pengasuh Ponpes Bahrul Hidayah ini mengutip dalil naqli pada Surat Al-Baqarah ayat 249.
Itu dilakukan untuk membakar semangat agar dapat meraih hati masyarakat Banyuwangi, termasuk menampik isu calon boneka yang dilekatkan pada paslon Ali-Ali.
“كَم مِّن فِئَةٍ قَلِيلَةٍ غَلَبَتْ فِئَةً كَثِيرَةًۢ بِإِذْنِ ٱللَّهِ”
(Kam min fi`atin qalilatin ghalabat fi`atan katsiratam bi`iznillah, wallahu ma’as-sabirin),” ucap Gus Makki di Jl KH Agus Salim, dikutip Kamis (29/08/2024).
“Banyak kelompok kecil yang atas pertolongan Allah bisa mengalahkan kelompok yang besar,” katanya yang disambut pekikan takbir relawan-pendukung.
Penggalan ayat tersebut mengisahkan perjuangan seorang Thalut yang menghadapi peperangan melawan Raja Jalut. Meski kalah dari segi pasukan tetapi mampu memenangkan peperangan atas pertolongan Allah.
“Kami sangat sadar, kami kayak panjenengan semua, Muhammad Ali Makki Zaini rakyat biasa, Muhammad Ali Makki Zaini bukan pejabat. Tetapi yakinlah dengan pertolongan Allah, dengan maunah Allah dan syafaat Rasulullah,” lantangnya.
Karena itu Gus Makki menyerukan agar pada Pilkada Serentak 2024 ini disambut dengan riang gembira serta menghindari narasi kebencian.
“Mari kita hadapi pesta demokrasi kali ini dengan riang gembira,” pintanya didampingi Ali Ruchi.
Sementara itu, hingga hari kedua pendaftaran bakal Paslon Kepala Daerah Banyuwangi tahun 2024 telah ada dua pasangan yang mendaftar.
Pasangan petahana, Ipuk Fiestiandani yang notabenenya istri Menpan RB kembali maju. Kali ini berpasangan dengan Mujiono yang tak lain adalah Sekretaris Daerah Banyuwangi.
Penantangnya, adalah KH Mohammad Ali Makki Zaini sebagai Cabup dan Ali Ruchi Sekretaris Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Banyuwangi.
Cawabup Mujiono dikabarkan telah berproses mengajukan cuti. Sedangkan, Ali Ruchi lebih memilih mengajukan pensiun lebih awal sebagai birokrat.