SIAGAINDONESIA.ID Panglima Divif 3 Kostrad, Mayjen TNI Bangun Nawoko meninjau langsung latihan terjun penyegaran statik yang dilaksanakan oleh Brigif 3/TBS Kostrad di Skadron 33 Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Sulawesi Selatan, baru baru ini.
Latihan terjun penyegaran yang dimulai pukul 06.15 WITA tersebut berlangsung dengan lancar. Selain terjun statik, Brigif 3/TBS juga mengadakan latihan terjun bebas (freefall) di daerah DZ Takalar Kompleks.
Tujuan dari pelaksanaan terjun statik ini adalah untuk meningkatkan kemampuan teknik dan taktik personel Brigif 3/TBS yang berkualifikasi Para Raider, dalam rangka kesiapan operasi lintas udara.
Discussion about this post