SIAGAINDONESIA.ID Ribuan partisipan PDI P yang datang dari berbagai daerah di Jawa Timur, mendatangi GOR Delta Sidoarjo, kedatangan ribuan partisipan PDIP ini, untuk mengikuti kampanye akbar capres nomer urut 3 Ganjar-Mahfud yang di gelar di GOR Delta Sidoarjo Jawa Timur, Minggu(21/1/2024)
Sebelum ke Sidoarjo capres nomer urut 3 Ganjar Pranowo- Mahfud MD, juga melakukan kampanye yang sama di Bandung Jawa Barat.
Usai menyampaikan kampanye politiknya didepan ribuan partisipan PDI P di lapangan GOR Delta Sidoarjo, Capres nomer urut 3 ini berpesan agar melapor bila ada intimidasi dari pihak manapun, karena pemilu harus dilakukan dengan jujur dan tidak boleh ada ancaman dari manapun.
“Jadi bagi semua orang hari ini bila di telpon oleh seseorang dengan mengancam bisa melapor ke kami dan kami sudah mendapatkan laporan itu,” ucap Ganjar Pranowo.
Dalam pelaksanaan pemilu nanti, masih kata Ganjar Pranowo, harus dilakukan dengan jujur dan adil” pemilu harus jurdil, untuk itu bagi TNI, Polri dan Kejaksaan serta sejumlah kepala daerah kami yakin mereka bisa netral, karena bila ketahuan mereka tidak netral atau menciderai demokrasi dengan mengintervensi maka resikonya terlalu berat, untuk itu biarkanlah demokrasi makin tumbuh dan makin baik dan makin fear kita harus bisa menjaga itu,” tambah Capres nomer urut 3 ini.
Sementara itu usai memberikan keteranganya kepada sejumlah awak media, capres Ganjar Pranowo langsung melanjutkan perjalananya menuju ke Jakarta.@