SIAGAINDONESIA.ID Xiaomi Indonesia kini mulai penjualan perdana Xiaomi 14T Serles serentak di Xiaomi Store berbagai kota di Indonesia, Sabtu 05 Oktober 2024.
Penjualan perdana di seluruh store secara serentak dimulai pukul 10:00 WIB pagi terjadi di beberapa pusat perbelanjaan, seperti di Xiaomi Store Kota Kasablanka, Summarecon Mall Bekasi, Summarecon Mall Serpong, Pakuwon Mall Jogja, Pakuwon Mall Surabaya, Paskal 23 Bandung, Dewata Udayana Bali, dan Plaza Medan Fair.
Antusiasme tinggi para pembeli nampak di setiap Xiaomi Store, meski penjualan perdana dimulai pukul 10 pagi.
Bahkan, para konsumen Xiaomi mulai antri sejak pukul 5 pagi demi memiliki smartphone terbaru ini.
“Iya, ini saya beli untuk saya pakai sendiri. Ya kemari malam, pas baca-baca soal produk ini, saya kok langsung tertarik gitu lho. Terutama kameranya. Makanya sekarang saya langsung beli,” tutur Maria, salah satu konsumen Xiaomi saat dalam antrian di Pakuwon Mall Surabaya.
Diketahui, fitur andalan Xiaomi 14T Series, diantaranya mengusung kamera Leica Summilux, menjadi daya tarik utama bagi pengunjung.
Di tengah antrian, kondisi makin ramai dengan adanya undian berhadiah, dan mencoba langsung kemampuan fotografi malam dari smartphone baru itu. Selain itu, 100 pembeli pertama di setiap Xiaomi Store juga berbonus Xiaomi Smart Air Purifier Compact.
“Xiaomi 14T dan Xiaomi 14T Pro, yang dirancang untuk memperkaya pengalaman fotografi mobile para pengguna kami, terutama mereka yang senang eksplorasi night photography,” terang Wentao Zhao, Country Director Xiaomi Indonesia.
Ia menambahkan, penjualan perdana ini menjadi bukti respon positif masyarakat terhadap inovasi yang ditawarkan Xiaomi.
“Tingginya minat seluruh lokasi penjualan, Xiaomi 14T Series berhasil menarik perhatian para penggemar teknologi di berbagai kota, sekaligus memperkuat posisi Xiaomi di pasar Indonesia,” tandas Wentao.
Xiaomi merupakan perusahaan elektronik konsumen dan teknologi manufaktur pintar yang berfokus pada smartphone, perangkat pintar, dan platform Internet of Things (IoT) untuk mendukung gaya hidup.
“Xiaomi berkomitmen untuk terus menghadirkan berbagai inovasi, pengalaman pengguna dengan kualitas tinggi, dan efisiensi operasional. Perusahaan terus. berinovasi melalui berbagai produk yang luar biasa dengan harga sebenarnya agar semua orang di dunia bisa menikmati kualitas hidup lebih baik melalui teknologi inovatif di tangan Anda,” imbuh Wentao.@AM