SIAGAINDONESIA.ID Yonif 320/Badak Putih Kostrad menggelar upacara pelepasan bagi prajurit yang akan bertugas di satuan baru. Acara berlangsung di Markas Yonif 320/Badak Putih sebagai bentuk penghormatan atas dedikasi dan loyalitas mereka selama berdinas.
Upacara Pelepasan Prajurit yang Pindah Satuan dipimpin langsung oleh Danyonif 320/Badak Putih Mayor Inf Erly Merlian, S.I.P. Upacara ini menjadi momen haru sekaligus kebanggaan.
Dalam amanatnya, Danyonif 320/Badak Putih mengapresiasi pengabdian para prajurit serta berpesan agar tetap menjaga semangat, disiplin dan profesionalisme di satuan yang baru.
“Perpindahan satuan adalah bagian dari dinamika organisasi TNI AD untuk meningkatkan profesionalisme prajurit. Pengalaman selama di Yonif 320/Badak Putih harus menjadi bekal berharga dalam melanjutkan tugas dan pengabdian,” ujar Danyonif 320/Badak Putih.
Acara ini dihadiri oleh para perwira, bintara, dan tamtama, menciptakan suasana penuh kebersamaan. Yonif 320/Badak Putih melepas prajuritnya dengan doa dan harapan agar mereka terus berprestasi dan menjaga nama satuan yang baru.