SiagaIndonesia.id, Banyuwangi – Setelah resmi mendaftar di KPU Banyuwangi dan menjalani pemeriksaan kesehatan. Calon Bupati Banyuwangi, Gus Makki langsung hadir menyapa masyarakat di Kecamatan Rogojampi.
Gus Makki melakukan blusukan dari kampung ke kampung di Kecamatan Rogojampi. “Saya pamit ke kiai-kiai kampung, guru ngaji di masjid dan mushola,” ungkap Gus Makki, Rabu (4/9).
Bagi Gus Makki, do’a dan restu para kiai kampung dan guru ngaji adalah spirit mental bagi pasangan calon yang dijuluki Ali-Ali ini. “Alhamdulillah, dengan saya hadir langsung ke tengah-tengah masyarakat justru banyak mendapat suntikan semangat, masukan dan motivasi,” jelas Ketua PCNU 2018-2023 ini.
Tak disangka, kehadiran Gus Makki di kampung justru banyak dielu-elukan oleh warga. ” Saya do’akan semoga njenengan terpilih jadi Bupati Gus,” ujar Ibu-ibu sambil bersalaman dan merangkul Gus Makki.
Tak hanya ibu-ibu, dukungan juga datang dari bapak-bapak yang kebetulan sedang berada di rumah. “Samean ini ta Gus Makki yang ada di banner-banner itu. Mugi-mugi njenengan dados pemimpin di Banyuwangi,” tandas bapak-bapak dengan merangkul pasangan Ali Ruchi itu.